Kelebihan dan Kekurangan Toyota Kijang Super

Kelebihan dan Kekurangan Toyota Kijang Super

Kelebihan dan Kekurangan Toyota Kijang Super – PT Toyota Astra Motor pada tahun 1986 kembali memperkenalkan generasi ketiga Kijang yang dinamai Toyota Kijang Super. Seperti yang diketahui, Kijang Super merupakan sebuah minibus andalan keluarga Indonesia yang sudah berkiprah di Tanah Air kurang lebih selama 1 dekade lamanya.

Kelebihan Toyota Kijang Super

1. Mesin Bandel dan Cukup Respon di Tarikan Awal

Tidak seperti generasi sebelumnya yang menggunakan mesin 3K, Toyota Kijang Super mendapatkan update pada jantung pacunya dengan kode mesin 5K. Secara data, mesin 1.486 cc 4-silinder segaris OHV 8 valve ini mampu melecutkan tenaga hingga 70 PS dengan torsi maksimal mencapai 115 Nm.

2. Hadir Transmisi 5-Percepatan

Agar membuatnya dapat melaju kencang, beberapa varian dari Kijang Super berhasil dikawinkan dengan transmisi manual 5-percepatan. Dalam kondisi mesin yang sehat, di jalur bebas hambatan mobil ini mampu melaju hingga 140 km/jam.

3. Ruang Kabin Sangat Lapang

Sebagai mobil jenis minibus, Kijang Super dirancang dengan kabin yang besar dan lapang guna dapat membawa barang serta penumpang yang lebih banyak. Seperti yang diketahui, secara kapasitas mobil ini mampu dimuati hingga 9 orang didalamnya. Hal ini dikarenakan jok pada baris belakangnya dibuat saling berhadapan.

4. Mendapatkan Sistem Pendingin Udara

Kijang Super mendapatkan sistem pendingin udara (AC) pada bagian depannya. Agar penumpang baris kedua dan ketiga juga merasa nyaman, beberapa variannya teratasnya berhasil disematkan double blower di baris keduanya.

5. Sasis Kijang Super Terbilang Kuat

Menggunakan kontruksi rangka berjenis ladder frame atau model tangga, diketahui sasis yang digunakan mobil ini terbukti akan kekuatan serta kelenturannya. Jadi jangan heran apabila sasis Kijang Super jarang mengalami masalah terlebih mengalami patah pada sasis.

Baca Juga : Komponen Mobil yang Sering Cepat Rusak dan Wajib Ganti Berkala

6. Menggunakan Suspensi Jadul yang Cukup Nyaman

Memakai suspensi berjeniskan double wishbone di bagian depan serta Leaf Spring di roda belakangnya, membuat ayunan serta bantingan mobil ini terasa begitu empuk. Jadi jangan heran apabila melewati jalan yang berkontur menggunakan mobil ini terasa masih terasa cukup nyaman.

Kekurangan Toyota Kijang Super

1. Boros Bahan Bakar
2. Sangat Minum Fitur Keselamatan
3. Tarikan Atas Terasa Lemot
4. Memakai Platina
5. Penggunaan Rem Tromol di Varian Standarnya.

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *